Selasa, 29 Desember 2015

Alpamlibels Fun Pencaksilat Championship 1 at Ocean Park BSD

Mendung dan hujan sempat membasahi wilayah BSD Tangerang Selatan, tetapi tidak mengurangi sedikitpun semangat para pesilat untuk mengikuti alpamlibels fun pencaksilat championship 2015, yang di gelar di ocean park bsd Minggu, 29 November 2015 
Acara dibuka oleh kepala dinas pendidikan kota Tangerang Selatan H. Mathoda dan dihadiri oleh ketua IPSI kota Tangerang Selatan, Perwakilan BLHD kota Tangerang Selatan, ketua Umum Al Azhar Seni Bela Diri dan beberapa pimpinan sekolah dan perguruan silat peserta lomba.

Kegiatan ini diikuti oleh pelajar sebanyak 300 anak yang bertujuan untuk mencari bibit muda pencak silat sekaligus menanamkan anak untuk peduli lingkungan kerena anak peserta lomba langsung dinobatkan menjadi laskar lingkungan muda. Kegiatan dibuat sistem dua bagan (final) sehingga memudahkan anak untuk juara dan dilaksanakan di tempat rekreasi sehingga di sebut fun pencaksilat. Kategori yang pertandingkan adalah Tanding, Tunggal Tangan Kosong, dan Tunggal Senjata.

Dalam kejuaran ini yang menjadi juara umum adalah :
SD :
1. SD Islam AlAzhar 15 Pamulang. Tangsel.
2. SD Islam Al Azhar 4 Kemandoran, Jakarta.
3. SD Islam Al Azhar 1 Pusat, Kebayoran Baru Jakarta.

SMP : 
1. SMP Islam Al Azhar 25 Tangsel.
2. SMP Islam Al Azhar 6 Jaka Permai, Bekasi.
3. Perguruan Silat Al Qoyyum. Pamulang. Tangsel.



Kegiatan ini berlangsung atas kerja keras seluruh elemen sekolah SD Islam Al Azhar 15 Pamulang, Forum Komunikasi Orangtua Anggota (Forta) Silat Alpamlibels, YPI Azhar, IPSI Kota Tangsel, PP ASBD, BLHD Kota Tangsel, BRI, 5asec, susu zee, peserta bazar dan seluruh peserta. 
Semoga kegiatan ini bisa terus berlangsung setiap tahunnya. Amin.

Rabu, 22 Juli 2015

Semangat Hari Anak Nasional 2015 Yuk Kita Lindungi Anak Sekitar Kita

Hari anak nasional jatuh setiap tanggal 23 juli sesuai dengan keputusan presiden nomor 44 tahun 1984. Peringatan hari anak harusnya bukan hanya sekedar acara-acara ceremonial saja, tetapi harus program nyata yang bisa membentuk karakter anak dan karakter orang dewasa yang bisa menghargai dan melindungi anak.

Beberapa kasus terakhir yang melibatkan anak di negara yang kita cintai ini seperti : pembunuhan, pencabulan, penculikan, memperkerjakan anak, perlakuan kasar pada anak, memberi makananan tidak sehat untuk anak, dan lain sebagainya. Kasus pembunuhan anjeline dan penculikan anak di PGC menjadi headline news di media masa.
Ini bukan tanggung jawab pemerintah saja sebagai penyelengara negara, tetapi ini tanggung jawab kita semua sebagai orang dewasa yg hidup di sekitar anak-anak.

Selamat hari anak nasional dengan semangat hari nasional 2015, yuk kita jaga anak- anak yang hidup dan besar dilingkungan kita, agar mereka bisa hidup tenang dan berkembang dg baik.....

Hilman IP

Jumat, 17 Juli 2015

Jaga Makanan Saat Lebaran

Lebaran adalah suatu perayaan yang sakral dilaksana oleh umat beragama sebagai hari besar atau hari raya umat tersebut. Juli ini bertepatan dengan jatuhnya 1 syawal 1436 H umat islam di penjuru dunia merayakan sebagai hari kemenangan, setelah 1 bulan penuh berpuasa ramdhanan.
Setiap negara atau daerah menyambut dengan berbeda hari raya ini. Di indonesia juga memiliki ciri khas tersendiri dalam menyambut datangnya 1 syawal ini. Perayaan, aktivitas, busana, dan makanan menjadi ciri tersendiri di Indonesia.
Biasa nya tidak pas klo tidak ada ketupat sayur yang sajikan dalam perayaan lebaran. Ketupat sayur yang dilengkapi dengan lauk seperti opor ayam, rendang, dll merupakan makanan yang menganduk santan dan lemak yang tinggi. Belum lagi kue-kue manis dan goreng-goreng yang kaya dengan minyak.
Hal ini menjadi orang menjadi naik berat badannya setelah mengkonsumsi makanan lebaran.
Hati hati dengan berat badan yang mendadak, karana dengan bertambahnya berat badan yang secara mendadak itu diakibatkan bukan karena volume otot membesar tetapi kadar lemak dan cairan tubuh yang juga bertambah.
Lemak yang berlebihan pada tubuh bisa mengakibatkan obesitas dan penyumbatan pembuluh darah. Biasa orang malah bergerak (mager), cepat letih, pusing, cepat ngantuk, dan lain sebagainya.
Sedangkan penyumbatan pembuluh darah bisa mengakibatkan korestrol tinggi dan stroke.
Semoga kita semua tidak mengalami hal diatas, untuk itu yuk kita jaga makanan kita dengan jangan terlalu banyak mengkonsumsi makanan yg kaya akan lemak, banyak minum air putih sebagai cairan penetralisir dan lakukan aktivitas olahraga sebagai pembakar lemat. Selamat hari raya iedul fitri taqoballalahu mina wa minkum taqobal ya Karim..... semoga allah terima puasa kita dan meraih kemanangan. Mhon maaf klo ada kesalahan..

Hilman IP

Sabtu, 14 Maret 2015

Budi daya ikan cupang hias

Berikut ini adalah beberapa langkah cara menbudidayakan atau memijah ikan cupang hias yang saya sudah praktekan dirumah :
1. Siapakan wadah tampat pemijahan ikan, yang saya pakai adalah toples kaca berkukuran sedang dan diberi plastik mengambang sebagai sarang telur.

2. Masukan jantan yang sudah dewasa yang sudah siap kawin, ciri-cirinya jantan sering membuat busa atau gelembung di tempatnya dan diamkan selama 1 hari . Jantan yang saya siapkan adalah jenis red halfmoon.

3. Masukan betina ke tempat tersebut dan tutup jangan sampai terganggu dengan keramaian, aproses perkawinan tidak akan dilaksanakan kalau kedua induk ini terganggu. Betina yang saya siapkan sejenis dengan jantan agar prosesnya normal dan keturunan yang sama. Ciri betina siap nelur adalah berperut buncit dan ada becak atau garis putih di badannya.

4. Setelah busa di sarang sudah mulai penuh dangan telur pisahkan betina dari wadah agar tidak dimakan, dan yang bertugas menjaga dan membesarkan telur adalah jantan. Jantan akan menjaga telur dan menaruhnya di sarang jika ada yang tengelam.

5. Selama tiga hari jangan diberimakan karena persedian makan telur sudah ada.

6. Ketika anak sudah mulai bisa berenang maka dipisahkan nduk jantannya.

7. Setelah 2 minggu baru dipisahkan ikan sesuai dengan jenis kelamin kawatir akan berkelahi.

8. Khusus penjantan agar diberi wadah sendiri satu ikan satu wadah, karena penjantan agresif dan suka melukai yang lain.

Ini adalah pemijahan yg sudah saya praktekan silakan dipraktekan dirumah, yuk kita ramaikan lagi koleksi ikan cupang hiasnya, jangan kalah sama koleksi batu cicin. Satu lagi jangan pernah mengadu ikan cupang anda karena selain dosa, anda telah berbuat merusak kelestarian alam, bayangkan klo anda jadi ikan tersebut. 

Hilman I



Minggu, 08 Maret 2015

Cabang Pencak Silat SD diapus Di O2SN Suatu Kemunduran Buat Indonesia

Oliampiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) adalah suatu multi event olaharga pelajar yang dilaksanakan oleh kemendiknas. Event ini merupakan suatu yang bergengsi di kalangan sekolah mulai dari tingkat gugus, kecamatan, kota/kabupaten, propinsi dan nasional.
Saya sangat sedih dan kecewa ketika mendengar dan menerima surat juknis lomba O2SN 2015 dari Dinas Pendidikan Propinsi Banten dan Kota dan Tangerang Selatan, bahwa olahraga yang merupakan kebanggaan dan tradisi negara kita tidak dipertandingkan. Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) kota Tangerang Selatan Ir. E Wiwi M, M. Si pun senada dengan saya merasa keberatan dan kecewa kepada kemendiknas Pusat yang merupakan pelaksana tingkat Nasional. Kota tangerang selatan merupakan salah satu kota yang sedang mengembangkan dan melakukan pembinaan Pencak Silat sejak usia dini. Seleksi O2Sn cabang Pencak Silat ini sudah kami lakukan mulai dari tingkat sekolah, gugus, dan kecamatan. Hal ini juga sebenernya berlawanan dengan pendapat mentri pendidikan dan kebudayaan kita Anies Baswedan di media yang menyatakan bahwa Pencak Silat bagian pembentukan karakter anak. Apapun alasannya ini merupakan kegiatan yang mengecewakan buat saya karena :
1. Pencak Silat budaya nasional yang merupakan kebanggaan Negara tetapai malah yang di pertandingkan cabang beladiri asing.
2. Dalam cabang Pencak Silat SD yg dipertandingkan adalah kategori tunggal putra dan putri bukan tanding sehingga dari segi keselamatan anak-anak kita terjaga.
3. Dari segi medali hanya memperebutkan dua kategori jadi jadi cukup mengirit anggaran biaya dan waktu.
4. Sudah mulai berkembangnya beladiri pencak silat di sekolah-sekokah sehingga pembinaan untuk persiapan lomba ini sudah dimulai, dengan ditiadakan nya maka sama saja membunuh bahkan membinasakan prestasi anak yang konsen di Pencak Silat.
Semoga tulisan saya ini dibaca oleh pejabat kemendiknas dan pak mentri Anies Baswedan sehingga menjadi pertimbangan dan ada kebijakan yang bisa membantu dan menyelamatkan Pesilat Muda Indonesia melalui event ini.

Hilman Indrapura









Kamis, 19 Februari 2015

O2SN kecamatan Pamulang SD Al Azhar 15 mendominasi cabang Pencak Silat SD

Alhamdulilah kembali nama baik sekolah menjadi yang terbaik di ajang O2SN cabang Pencak Silat SD tingkat kecamatan Pamulang setelah 4 delegasi yang dikirim berhasil menjadi jawara di ajang tersebut pada tanggal 10 Februari 2015 kemarin di SDN Bambu Apus 1. Adalah saudara adik kakak Anindya Khansa Hidajat di nomor putri dan Arkhandikan Fauzan Hidajat di nomor Putra berhasil meraih juara I dan berhasil mewakili kecamatan Pamulang ke tingkat Kota Tangerang Selatan. Sementara juara II diraih oleh Yumnaa Nuur Fatih di nomor putri dan Rayhan Saputra di nomor putra yang merupakan murid SD Islam Al Azhar 15 juga.
Hasil ini membuat bangga sekolah terutama kepala sekolah yaitu Hj. Yana Rodiyanah, dewan guru dan orang tua murid. Dengan demikian Dika dan Khansa (panggilan akrab ananda) harus berjuang dan berlatih lebih semangat lagi dalam menghadapi lomba O2SN tingkat Kota Tangserang Selatan yang akan dilaksakan sekitar bulan Maret dan April 2015.

Hilman
pic : tim Forta Alpam15